Lowongan Kerja Kantor Imigrasi Sampit

By gladwin | December 9, 2021

Lowongan Kantor Imigrasi Sampit – informasicpnsbumn.com – Pada awalnya Kantor imigrasi Kelas II Sampit didirikan pada tahun 1977 dengan status sebagai Pos Pembantu dari Kantor Imigrasi Kelas II Palangka Raya yang berlokasi di jalan H.M Arsyad, yang dahulu bernama jalan Sampit-Samuda. Pada bulan Desember tahun 1983, setelah sekitar lebih dari 6 (enam) tahun berstatus sebagai Pos Pembantu dari Kantor Imigrasi Kelas II Palangka Raya, Kedudukannya sebagai Pos Pembantu dari Kantor Imigrasi Kelas II Palangka Raya ditingkatkan menjadi Kantor Imigrasi Kelas III Sampit dengan alamat di Jalan Tjilik Riwut KM 01 Sampit. Berdasarkan Keputusan Menteri Kehakiman dan HAM RI Nomor: M.05.PR.07.04 Tahun 2004 tentang Peningkatan Kelas Kantor Imigrasi, maka Kantor Imigrasi Kelas III Sampit dinaikkan statusnya menjadi Kantor Imigrasi Kelas II sampit sampai dengan sekarang. Saat ini Kantor Imigrasi Kelas II Sampit mempunyai 2 (dua) Tempat Pemeriksaan Imigrasi (TPI) yakni di Sampit dan Kumai, Pangkalan Bun yang melayani pemeriksaan kedatangan dan keberangkatan awak alat angkut.

Lowongan Kerja Kantor Imigrasi Sampit

Kantor Imigrasi Kelas II Sampit sedang membuka kesempatan berkarir sebagai berikut :

  1. Pramubakti (Jumlah Formasi : 3 Orang)
  2. Tenaga Satuan Pengamanan (Jumlah Formasi : 2 Orang)

Persyaratan Umum :

  • Laki-laki/perempuan, berusia maksimal 30 tahun
  • Pendidikan terakhir minimal SMA atau sederajat
  • Sehat jasmani dan rohani, serta bebas narkoba
  • Komunikatif dan ramah
  • Tidak sedang terikat kontrak dengan perusahaan/Lembaga lain
  • Lamaran diterima panitia paling lambat tanggal 15 Desember 2021.

Berkas lamaran yang dikirim harus disertai dengan :

  • Surat lamaran (tulis tangan tinta warna hitam di kertas polio bergaris) bermaterai Rp. 10.000
  • Daftar Riwayat hidup singkat (CV) dan mencantumkan No. HP/telepon yang bisa dihubungi
  • Fotocopi ijazah dan transkip nilai terakhir yang dilegalisir
  • Fotocopi E-KTP yang masih berlaku
  • Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
  • Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
  • Untuk tenaga Satuan Pengamanan (Security), diutamakan memiliki setifikat Pelatihan Dasar (Latsar) Security
  • SIM A yang masih berlaku (jika memiliki)
  • Pas Photo berwarna latar merah ukuran 3×4 dan 4×6 sejumlah 2 lembar

Pengiriman Lamaran

Bagi yang berminat dan memenuhi persyaratan, silakan kirim lamaran lengkap ke alamat berikut ini :

PANITIA PENERIMAAN PPNPN KANTOR IMIGRASI KELAS II TPI SAMPIT
Jl. Cilik Riwut km 0,5 Sampit

Catatan :

  • Penerimaan lamaran setiap hari kerja senin s.d jumat pukul 09.00 s.d 15.00 WIB
  • Hanya kandidat terbaik yang akan diundang untuk mengikuti tahapan seleksi selanjutnya
  • Rekrutmen Kantor Omigrasi Sampit ini tidak dipungut biaya apapun

Info Lowongan Kantor Imigrasi Sampit persembahan informasicpnsbumn.com. Semoga bermanfaat