Lowongan Kliring Berjangka Indonesia – informasicpnsbumn.com – PT Kliring Berjangka Indonesia (Persero) – PT KBI merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN), yang sahamnya dimiliki sepenuhnya oleh Negara Republik Indonesia , dengan kepemilikan Modal Dasar Rp 200 miliar terbagi atas 200.000 (dua ratus ribu) saham, masing-masing saham dengan nilai nominal Rp1.000.000,00 (satu juta rupiah), dan dari modal dasar tersebut telah ditempatkan dan diambil bagian yang telah disetor penuh ,yaitu sebanyak 102.000 (seratus dua ribu) saham atau seluruhnya sebesar Rp 102 miliar. PT Kliring Berjangka Indonesia (Persero) (KBI) didirikan pada tanggal 25 Agustus 1984, yang merupakan salah satu otoritas pada industri berjangka dan derivatif di Indonesia yang saat ini sahamnya dimiliki secara penuh oleh Pemerintah Republik Indonesia.
Lowongan Kerja BUMN di PT Kliring Berjangka Indonesia (Persero)
PT Kliring Berjangka Indonesia (Persero) kembali membuka kesempatab berkarir dengan mengisi posisi kosong sebagai berikut :
1. Corporate Communication Officer
Tanggung Jawab :
- Menciptakan hubungan yang hermonik, baik dan mampu bersinergi dengan Stakeholder
- Mengembangkan, mengkoordinasikan dan mengelola konten internal & eksternal
- Melakukan pelaporan Cor-comm rutin
- Mengelola hubungan media secara efektif dan dengan integritas tinggi
- Menyusun dan monitor program sponsor untuk mendukung bisnis & meningkatkan visibilitas citra Perusahaan
- Membuat notulen meeting dan bahan presentasi
Persyaratan :
- Pendidikan minimum S1 Ilmu Komunikasi, Ilmu Administrasi Bisnis, Hubungan Internasional dan Ilmu Sosial dengan pengalaman kerja minimum 2 (dua) tahun
- Berpengalaman dalam menjaga hubungan stakeholder.
- Mampu membuat notulen meeting dan membuat bahan presentasi.
- Memiliki interpersonal skill yang baik. Memiliki Integritas tinggi yang professional, detail oriented dan service excellence.
- Mampu bekerja secara individu dan teamwork serta terbiasa bekerja dibawah tekanan.
2. Staf Audit – Divisi Audit
Tanggung Jawab :
- Melaksanakan audit eksternal sesuai PKAT
- Melaksanakan kegiatan assurance dan consulting untuk internal & eksternal
- Melaksanakan pengadministrasian dokumen
Persyaratan :
- Pendidikan minimum S1 Ilmu Akuntansi / Ekonomi dengan pengalaman kerja sebagai Auditor minimum 2 (dua) tahun.
- Memahami dasar-dasar pelaksaan audit.
- Memiliki kemampuan analisa, mampu berpikir secara kritis dan detail oriented.
- Memiliki Integritas tinggi dan mampu bekerja secara individu dan teamwork.
Pengiriman Lamaran
Bagi yang berminat dan memenuhi persyaratan, silakan kirim CV ke:
Catatan :
- Hanya kandidat terbaik dan memenuhi persyaratan yang akan dipanggil untuk mengikuti tahapan seleksi berikutnya.
- Rekrutmen PT KBI ini tidak dipungut biaya sama sekali.
- Sumber dan Info selanjutnya : instagram @ptkbi_persero
Info Lowongan Kliring Berjangka Indonesia persembahan informasicpnsbumn.com. Semoga bermanfaat