Lowongan Jasa Raharja Kalsel – informasicpnsbumn.com – PT JASA RAHARJA (Persero) – Jasa Raharja adalah sebuah perusahaan BUMN yang bergerak di bidang asuransi sosial. Sejarah berdirinya Jasa Raharja tidak terlepas dari adanya peristiwa pengambil alihan atau nasionalisasi Perusahaan-Perusahaan Milik Belanda oleh Pemerintah RI.
Pada tahun 1994, sejalan dengan diterbitkan UU No.2 tahun 1992 tentang Usaha Perasuransian, yang antara lain mengharuskan bahwa Perusahaan Asuransi yang telah menyelenggarakan program asuransi sosial dilarang menjalankan asuransi lain selain program asuransi sosial, maka terhitung mulai tanggal 1 Januari 1994 Jasa Raharja melepaskan usaha non wajib dan surety bond dan kembali menjalankan program asuransi sosial yaitu mengelola pelaksanaan UU. No.33 tahun 1964 dan UU. No.34 tahun 1964
Penerimaan Pegawai PKWT PT Jasa Raharja Cabang Kalimantan Selatan
PT. Jasa Raharja (Persero) Cabang Kalimantan Selatan membuka kesempatan kepada kandidat-kandidat potensial yang berkualitas untuk mengikuti test seleksi rekrutmen PKWT :
- Calon Pegawai PKWT
Persyaratan Umum :
- Warga Negara Indonesia
- Diutamakan laki-laki
- Putra Daerah dan berdomisili di Kalimantan Selatan
- Usia maksimal 23 tahun (ultah ke-23 pada saat pendaftaran ini ditutup)
- Belum menikah
- Latar belakang pendidikan Minimal SMA/sederajat
- NEM/Nilai Ujian Nasional (UN) untuk pelamar lulusan SMA minimal rata-rata 6.50
- Tinggi Badan Minimal Pria 165cm Wanita 155cm
- Menguasai Operasional Komputer (Minimal Ms.Word dan Ms.Excel)
- Memiliki SIM C
Kelengkapan Surat Lamaran :
- Curiculum Vitae (Daftar Riwayat Hidup)
- Fotocopy Ijazah (SD-SLTA) bserta Surat Keterangan Hasil UN (Legalisir)
- Fotocopy KTP/SIM C, Kartu Keluarga, Sertifikat Kursus (bila ada) akte lahir
- Asli SKCK (Surat Keterangan Kelakuan Baik)
- Asli Kartu Tanda Pencari Kerja (Kartu Kuning)
- Pas Foto terbaru ukuran 4×6 dan 2×3 berwarna masing-masing sebanyak 2 lembar
- Surat Keterangan belum menikah (dari kelurahan)
- Surat Keterangan tidak memiliki Ijazah D3 atau S1/Setara
Tahapan Seleksi :
- Seleksi Administrasi
- Pengetahuan umum
- Psikotest tertulis
- Wawancara Psikologi
- Wawancara Internal Perusahaan
- Pemeriksaan Kesehatan
Pengiriman Lamaran
Bagi yang berminat dan memenuhi persyaratan, maka silakan Berkas lamaran diantar langsung ke :
Kantor PT. Jasa Raharja (Persero) Cabang Kalimantan Selatan
(cq. Unit SDM dan Umum)
Jl. Ahmad Yani KM 4,5 No.35 Banjarmasin 70235
Catatan :
- Pendaftaran seleksi rekrutmen PKWT ini ditutup tanggal 22 Juli 2017 Jam 12.00 WITA
- Hanya pelamar yang memenuhi persyaratan administrasi akan diberitahukan panitia rekrutmen untuk mengikuti seleksi tahap berikutnya.
- Proses rekrutmen PT Jasa Raharja ini tidak dipungut BIAYA
Info Lowongan Jasa Raharja Kalsel persembahan informasicpnsbumn.com. Semoga bermanfaat