Jalan Tol Semarang-Ungaran Akan Diresmikan 12 November 2011

By gladwin | November 5, 2011

Menteri BUMN, Dahlan Iskan bersama Menteri PU, Djoko Kirmanto akan meresmikan pengoperasian jalan tol Semarang-Ungaran pada 12 November nanti.

Hal ini disampaikan oleh Menteri BUMN, Dahlan Iskan saat bincang santai dengan wartawan, di press room Kementerian BUMN, Jakarta, Jumat (4/11). “Peresmian tol tersebut merupakan bagian dari ruas tol Semarang- Solo, jalan tol tersebut sudah tertunda lama jadwal pengoperasian karena tanahnya seringkali amblas,” ujarnya.

Dirinya mengatakan, peresmian ini sekaligus menandai pemulaiannya jalur tol Ungaran ke Bawen, “Jadi nanti Semarang-Ungaren beroperasi sedangkan Ungaran-Bawean sedang proses pengkerjaan,” tegasnya.

Lebih lanjut dirinya menyampaikan, setelah peresmian tersebut dia juga akan meninjau kesiapan pembangunan jalan tol berikutnya di Semarang-Solo yaitu Bawen-Solo dan Bawen Karanganyar yang terbagi dalam tiga sesi terpisah, dengan panjang tol tersebut mencapai 50 km.

Adapun proyek jalan tol Semarang-Solo dibagi menjadi lima seksi yaitu seksi I Semarang-Ungaran (16,3 km), seksi II Ungaran-Bawen (13,33 km), seksi III Bawen-Salatiga 18,2 km, seksi IV Salatiga-Boyolali 22,4 km, seksi V Boyolali-Karanganyar (11,1 km)

Dahlan menambahkan, dana pembuatan jalan tol tersebut sekitar Rp 1,9 triliun yang merupakan dana talang dari Jasa Marga untuk menjamin pembebasan tanah di sekitar proyek tol Semarang-Solo ini. Ref:hid/inilah.com