Hasil Tes Ujian CPNS Kab Gresik Tahun 2010

By gladwin | December 21, 2010

BUPATI GRESIK
P E N G U M U M A N
Nomor : 810/ /437.73/2010

TENTANG
HASIL TES SELEKSI DAN PERSYARATAN ADMINISTRASI PEMBERKASAN
CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL DAERAH DARI PELAMAR UMUM
PEMERINTAH KABUPATEN GRESIK FORMASI TAHUN 2010

Berdasarkan Surat Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Republik Indonesia Tanggal 29 Oktober 2010 Nomor : B/2756/M.PAN-RB/10/2010 Perihal Persetujuan Rincian Tambahan Alokasi Formasi CPNS Daerah Tahun 2010 dan Hasil Tes Seleksi Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah dari Pelamar Umum Pemerintah Kabupaten Gresik Formasi Tahun 2010 yang bekerjasama dengan LPPM UNAIR, maka bersama ini diumumkan nama-nama yang dinyatakan lulus tes dan wajib melakukan pemberkasan, daftar sebagaimana lampiran I Pengumuman ini.

A. PERSYARATAN ADMINISTRASI PEMBERKASAN
1. Lamaran ditulis tangan dan ditandatangani sendiri oleh pelamar dengan tinta hitam diatas kertas folio bergaris dan dibubuhi materai Rp. 6.000,00 yang ditujukan kepada : BUPATI GRESIK , Jl. Dr. Wahidin Sudiro Husodo No. 245 Gresik (contoh terlampir)
2. Foto copy Ijasah dan transkrip Nilai yang dilegalisir oleh Pejabat yang berwenang;
3. Asli dan Foto copy Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dari POLRES yang dilegalisir oleh Pejabat yang berwenang;
4. Asli dan Foto copy Surat Tanda Pencari Kerja dari Dinas Tenaga Kerja dan dilegalisir oleh Pejabat yang berwenang;
5. Asli dan fotocopy Surat Keterangan Berbadan Sehat dari Dokter Pemerintah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Gresik dan dilegalisir oleh Pejabat yang berwenang;
6. Asli dan Foto copy Surat Keterangan Bebas NAPZA (Narkotika, Psikotropika dan Zat Aditif) dari RSUD Ibnu Sina Kabupaten Gresik;
7. Mengisi Daftar Riwayat Hidup (yang ditulis dengan tangan sendiri memakai huruf kapital/balok dengan menggunakan tinta hitam, serta pada pojok kanan atas ditempel pas foto hitam putih ukuran 3 x 4;
8. Pas foto hitam putih ukuran 3×4 cm sebanyak 10 lembar;
9. Surat pernyataan sesuai dengan Peraturan Kepala BKN Nomor 30 tahun 2007 (contoh terlampir);
10. Waktu menyerahkan berkas, diharap membawa Ijasah Asli mulai dari pendidikan terendah sampai dengan terakhir;
11. Masing-masing berkas dibuat rangkat 3 lembar, disusun urut mulai point 1 s/d 9 dimasukkan dalam 3 (tiga) snelhecter plastik, dengan ketentuan :
* SNELHECTER BIRU bagi Pelamar Guru;
* SNELHECTER HIJAU bagi pelamar Tenaga Kesehatan;
* SNELHECTER MERAH bagi Pelamar Tenaga Teknis;
Pada bagian depan map ditulis Nama, Pendidikan, jabatan yang dilamar, Alamat dan Nomor Telepon/HP

B. JENIS KEGIATAN, WAKTU DAN TEMPAT

NOJENIS KEGIATAN

WAKTU

TEMPAT

1Pengumuman Hasil Tes Seleksi21 Desember 2010Diseluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Gresik, di seluruh Kantor Pos di wilayah Kabupaten Gresik, dan website : WWW.GRESIK.GO.ID
WWW.BKD-GRESIK.NET
2Pemberkasan23,27,28 Desember 2010

Pukul 08:00 s/d 14:30 Wib

Kantor Bupati Gresik (Lt. 3 Ruang Rapat Badan Kepegawaian Daerah Kab. Gresik)

C. SEKRETARIAT PANITIA
BADAN KEPEGAWAIAN DAERAH KABUPATEN GRESIK
Jl. Dr. Wahidin Sudirohusodo No. 245 Gresik
Telp. 031-3952825 – 30 pesawat 300 atau 307 ; 081-515463760
Demikian pengumuman ini untuk diketahui dan disebarluaskan kepada masyarakat.

Dikeluarkan di : G R E S I K
Pada tanggal : 21 Desember 2010
BUPATI GRESIK
TTD

Dr. Ir. H. SAMBARI HALIM RADIANTO, ST, M.Si

Yang memerlukan, SILAHKAN DOWNLOAD FILE-FILE PENDUKUNG DIBAWAH INI :

  1. Daftar Nama LULUS CPNSD Pemkab Gresik 2010 Kategori GURU
  2. Daftar Nama LULUS CPNSD Pemkab Gresik 2010 Kategori KESEHATAN
  3. Daftar Nama LULUS CPNSD Pemkab Gresik 2010 Kategori TEKNIS
  4. Pengumuman Kelulusan
  5. Contoh Lamaran
  6. Surat Pernyataan
  7. Daftar Riwayat Hidup

More Info :